ANALISIS "TRADISI SEDEKAH BUMI DI DESA KUNIRAN KABUPATEN PATI JAWA TENGAH"

ANALISIS VIDEO “ TRADISI SEDEKAH BUMI DI DESA KUNIRAN KABUPATEN PATI  JAWA TENGAH” DENGAN KONSEP SISTEM SOSIAL BUDAYA DAN TEORI SIBERNERTIKA TALCOTT PARSON.


                                                                                                         Pati,Jawa Tengah


      Secara etimologis sistem memiliki arti sehimpunan dari bagian-bagian atau komponen-komponen yang saling berkaitan antara satu dengan yang lain, secara teratur dan merupakan keseluruhan. Menurut Talcott parson, sistem merupakan  interdependensi anatara bagian-bagian ,komponen-komponen dan proses mengatur yang mengatur hubungan-hubungan tersebut. Masyarakat sebagai suatu sistem secara fungsional terintegrasi kedalam suatu bentuk keseimbangan [equilibrium]. Kehidupan masyarakat, sebagai suatu sistem sosial  harus dilihat sebagai suatu keseluruhan atau totalitas dari bagian-bagian atau unsur-unsur yang saling berhubungan satu dengan yang lain.

     menurut teori sibernertika Talcott parson, sistem sendiri merupakan suatu sinergi antara berbagai subsistem sosial yang saling mengalami ketergantungan dan keterkaitan. Sub sistem yang dimaksud dalam teori ini antara lain ,sub sistem hukum, politik,ekonomi, budaya, pendidikan dan agama. Dalam video tradisi sedekah bumi ini lebih mengacu pada sub sistem budaya yang fungsinya adalah untuk mempertahankan pola dan struktur masyarakat [latten pattern maintenance].karena didalam sub sistem budaya ini pula menangani adanya urusan pemeliharaan nilai-nilai dan norma-norma budaya yang berlaku untuk kelestarian stuktur masyarakat,yang didalamnya dibagi pula menjadi sub sistem keluarga, agama dan pedidikkan.

     Pada video ini, di jelaskan bahwa tradisi sedekah bumi adalah ritual tahunan bersih desa atau ritual yang pengerjaannya dilaksanakan setahun sekali yang didalamnya menampilkan berbagai pertunjukkan seperti barongan,wayang, dan dangdutan. Sedekah bumi merupakan suatu acara adat yang melambangkan atau sebagai suatu simbol rasa syukur manusia terhadap Tuhan yang telah memberikan rezeki melalui hasil bumi. Acara ini sangat populer diIndonesia terlebih dipulau jawa. Asal usulnya sendiri bermula pada masa hindu yang diberi nama dengan tradisi sesaji bumi, sedekah bumi ini dilakukan oleh para petani maupun nelayan  yang menggantunggkan hidupnya melalui kekayaan alam yang ada dibumi. Selain sebagai ritual tahunan atau rutinitas ternyata tradisi sedekah bumi memiliki makna yang lebih dari itu. Tradisi ini sudah menjadi bagian yang tidak akan terpisahkan pada masyarakat jawa. Dalam puncaknya acara sedekah bumi diakhiri dengan lantunan doa bersama-sama oleh masyarakat yang dipimpin oleh sesepuh kampung dengan keunikan doa yang berupa lantunan kalimat jawa yang dipadukan dengan doa yang bernuansa islam. Nasi tumpeng dan ayam panggang merupakan makanan pokok yang harus ada sewaktu acara sedekah bumi sedangkan, buah-buahan, dll hanyalah sebagai tambahan saja. Ritual sedekah bumi inilah yang dianggap nenek moyang sebagai salah satu simbol yang paling dominan untuk menunjukkan kasih sayang para petani dan nelayan terhadap bumi.  Dari uraian diatas, dapat kita simpulkan bahwa tradisi sedekah bumi di desa kuniran,Pati,Jawa tengah ini mengarah pada fungsi sub sistem budaya yang berupa pemertahanan pola dan struktur masyarakat yang didalamnya pula mengandung  subsistem agama dalam bentuk penambahan doa yang dipadukan kalimat jawa pada puncak acara.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

rinduku masih milikmu

Surabaya punya cerita "deskripsi vlog keseruanku di Surabaya"

MIMPI BESAR DARI ORANG KECIL "kisah inspiratif "